Penduduk di Provinsi Kachin, Myanmar, dikejutkan dengan ledakan dahsyat, Jumat (1/9). Lokasi ledakan berada dekat dengan barak militer pasukan Myanmar. Akibat kejadian itu, sedikitnya 7 tentara tewas.

Bekas ledakan menyisakan puing raksasa, dengan ukuran panjang 4,5 meter dan lebar 12 meter. Lokasi ledakan berada pada sebuah pertambangan giok di Myanmar. Warga desa yang berada di dekat lokasi mengatakan merasakan guncangan hebat ketika benda misterius itu jatuh dari langit.

Insiden yang terjadi di Provinsi Kachin itu dihubungkan dengan peluncuran rudal, yang diduga dilakukan oleh gerilyawan mujahidin yang menentang pembantaian sadis etnis muslim Rhingya.

Dugaan ini diperkuat dengan ancaman yang beredar beberapa hari sebelumnya. Tayangan itu beredar luas dan disiarkan melalui stasiun TV nasional Myamar.



Bagian roket rudal jatuh ke daerah perairan atau wilayah tak berpenghuni saat mencapai ketinggian tertentu.

Warga setempat mengatakan mendengar suara ledakan yang keras saat benda itu menghantam bumi dan terpental sejauh sekira 50 meter.

“Ini seperti kiamat. Kami semua takut mendengar ledakan itu. Pertempuran sudah benar-benar terjadi. Ledakan itu membuat rumah kami berguncang. Kami melihat asap dari desa kami,” kata Ko Maung Myo, salah seorang warga desa sebagaimana dilansir dari Evening Standard, Sabtu (03/09/2017).

Laporan media lokal menyebutkan, benda misterius itu diduga sebagai bagian dari rudal, atau bagian mesin dari pesawat atau satelit. Pemerintah Kachin mengatakan, mereka belum bisa mengidentifikasi objek tersebut. (sumber)